Senin, 15 Januari 2018

5 Jenis Tari Topeng Cirebon yang Kian Langka


Tari Topeng 
Seperti berbagai daerah di Nusantara, Cirebon juga memiliki tarian tradisional yakni, Tari Topeng, yang memiliki berbagai jenis dengan keunikan dan makna masing-masing.
" Tari topeng itu simbol perjalanan hidup manusia sebenarnya, jadi jenis-jenisnya itu maknanya perjalanan hidup," ujar Fitria Leonita, pemilik sekaligus pelatih sanggar Chandra Kirana, Cirebon, Jumat (22/12/2017).
Fitria menambahkan kini tarian tersebut sulit ditemukan. Hanya beberapa lokasi dan acara ang masih menyemarakkan beberapa tarian tradisional Cirebon tersebut.
Regina (26), salah satu penari Cirebon, dalam kesempatan yang sama berharap generasi sekarang masih mengerti akan tarian-tarian tradisional daerahnya.
Keduanya mengakui, Cirebon sendiri dalam tari topeng banyak jenis yang menarik untuk dipelajari. Dalam sekali pentas tari topeng Cirebon, memakan waktu kurang lebih 20 menit.
Tiga Topeng Kelana, untuk tarian topeng khas Cirebon, yang mulai langka

Berikut ragam jenis tari topeng Cirebon, yang mulai langka:
1.Tari Topeng Panji
Tarian jenis yang melambangkan kesucian anak yang baru lahir. Motif topengnya berwarna putih bersih, hanya ada mata, hidung, dan mulut, tidak ada guratan lain.
Gerakan tari jenis ini masih sangat sederhana, hanya “adeg-adeg”, menggunakan baju dan atribut serba putih.
2.Tari Topeng Samba
Jenis tarian ini melambangkan perkembangan balita dan kelincahan manusia di masa kanak-kanak. Gerakan mulai genit, lincah, dan lucu tetapi, kurang luwes atau masih ragu.
Wujud topengnya sudah mulai ada goretan, warnanya pink keputihan. Untuk kostum sendiri berwarna hijau daun.
3.Tari Topeng Rumyang
Tari topeng ini punya ukiran sederhana, dengan warna dasar merah muda.
Tarian ini memiliki makna remaja yang sudah mulai mencari jati dirinya. Akan tetapi dari gerakannya yang “labil”, dengan pengulangan-pengulangan.
4.Tarian Topeng Tumenggung
Tarian ini menggambarkan manusia yang sudah menginjak dewasa dan menemukan jati dirinya. Sikapnya tegas, berkepribadian, bertanggung jawab dan memiliki jiwa korsa yang paripurna.
Topeng berkumis, dengan banyak guratan yang berwibawa kostum penari berwarna hitam, yang bias bijak menyesuaikan dengan warna mana pun, seperti makna sikapnya.
Dalam struktur kerja, tumenggung merupakan patih atau pangilma perang.
5.Tari Topeng Kelana
Memiliki ukiran topeng yang paling rumit, juga banyak ikatannya di atas topeng. Topeng dan kostume penari berwarna merah.
Tariannya agresif dan energic karena merupakan akumulasi gerak dari semua tari topeng. Tarian ini melambangkan sifat angkara murka yang terdapat dalam manusia.


Dikutip dari : www.kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar